Profil Kecerdasan Emosional dalam Pemecahan Masalah Matematika Siswa Kelas XI Sekolah Menengah Kejuruan

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Yanisa Tiarasari Wihagatama
Edy Suprapto
Titin Masfingatin

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan profil kecerdasan emosional dalam pemecahan masalah matematika oleh siswa kelas XI Sekolah Menengah Kejuruan. Penelitian dilakukan di SMK CENDEKIA Madiun. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan dua subjek penelitian siswa kelas XI Multimedia SMK CENDEKIA Madiun. Teknik pengumpulan data dengan observasi dan wawancara berbasis tugas. Teknik keabsahan data dengan triangulasi waktu, kemudian dianalisis melalui reduksi, penyajian dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa (baik laki-laki maupun perempuan) dalam pemecahan masalah matematika memiliki keuletan, optimisme, motivasi, dan antusiasme dalam memahami, menyusun, dan melaksanakan pemecahan masalah. Siswa perempuan memiliki keuletan, optimisme, motivasi, dan antusiasme dan laki-laki memiliki keuletan, optimisme, dan motivasi dalam memeriksa kembali hasil pemecahan masalah. Dengan demikian siswa laki-laki dalam memeriksa kembali tidak memiliki antusiasme.

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Wihagatama, Y. T., Suprapto, E., & Masfingatin, T. (2019). Profil Kecerdasan Emosional dalam Pemecahan Masalah Matematika Siswa Kelas XI Sekolah Menengah Kejuruan. Educatif Journal of Education Research, 1(1), 1-9. https://doi.org/10.36654/educatif.v1i1.1

References

Ameliah, I. H., Munawaroh, M., & Muchyidin, A. (2016). Pengaruh Keingintahuan dan Rasa Percaya Diri Siswa Terhadap Hasil Belajar Matematika Kelas VII MTs Negeri 1 Kota Cirebon. EduMa, 5(1).

Chasanah, A. U., & Rosyidi, A. H. (2018). Profil Pemecahan Masalah Matematika Siswa SMP Ditinjau dari Tingkat Kecerdasan Emosi. MATHEdunesa, 1(7).

Christoper, O. (2011). Hubungan Antara Kecerdasan Emosional dengan Prestasi Belajar pada Siswa Kelas Satu SMK Bunda Mulia. PSIBERNETIKA, 4(2).

Dari, D. A. W., & Budiarto, M. T. (2016). Profil Pemecahan Masalah Matematika Siswa SMP Kelas VIII Ditinjau dari Tingkat Kecerdasan Emosional dan Kemampuan Matematika. MATHEdunesa, 1(5).

Fadillah, D. A. A., Suyono, & Triyanto. (2018). Eksperimentasi Pendekatan Realistic Mathematic dan Pendekatan Problem Solving Terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika pada Materi Relasi dan Fungsi Ditinjau dari Gaya Kognitif Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Sukoharjo Tahun Pelajaran 2013/2014. Jurnal Pendidikan Matematika Dan Matematika (JPMM), II(2).

Fathurrohman, M., & Sulistyorini. (2012). Belajar dan Pembelajaran. Yogyakarta: Teras.

Hendriana, H. (2014). Membangun Kepercayaan Diri Siswa Melalui Pembelajaran Matematika Humanis. Jurnal Pengajaran MIPA, 19(1). https://doi.org/http://dx.doi.org/10.18269/jpmipa.v19i1.424

LN, S. Y. (2011). Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Nurmayasari, K., & Murusdi, H. (2015). Hubungan Antara Berpikir Positif dan Perilaku Menyontek pada Siswa Kelas X SMK Koperasi Yogyakarta. Jurnal Fakultas Psikologi, 3(1).

Solina, W., Erlamsyah, & Syahniar. (2013). Hubungan Antara Perlakuan Orangtua dengan Motivasi Belajar Siswa disekolah. Jurnal Ilmiah Konseling, 2(1). Retrieved from http://ejournal.unp.ac.id/index.php/konselor.

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D). Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2015b). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R & D. Bandung: Alfabeta.

The National Council of Teachers of Mathematics. (2000). Principles and Standards for School Mathematics. United States of America: Kathleen Beall.

Vandini, I. (2015). Peran Kepercayaan Diri Terhadap Prestasi Belajar Matematika Siswa. Formatif, 5(3).

Wardani, G. A. K., & Yunianta, T. N. H. (2017). Analisis Metakognisi Siswa dalam Memecahkan Masalah Matematika Materi SPLDV Ditinjau dari Perbedaan Gender. Jurnal Mitra Pendidikan (JMP Online), 1(10).